Setelah belakangan ini di mana kita di berikan petunjuk-petunjuk yang terungkap melalui siaran populer. akhirnya Blizzard mengumumkan bahwa John Cena akan menjadi bagian dari permainannya sebagai karakter misterius yang tampaknya akan membantu dalam usaha heroik di dunia Overwatch.
Bagi yang belum tahu siapa John Cena, dia adalah seorang aktor, dan mantan pegulat bebas Amerika. Ia terkenal atas kariernya di WWE (World Wrestling Entertainment) di mana ia menjadi salah satu pegulat paling populer dan di hormati. Selain dari dunia gulat, Cena juga terlibat dalam berbagai proyek di dunia hiburan, termasuk bermain dalam film-film dan acara televisi.
Keterlibatan Cena tentu mengundang kejutan bagi banyak orang, terutama karena ini adalah langkah pertama Blizzard menghadirkan sosok dunia nyata ke dalam alam Overwatch. Meskipun begitu, beberapa penggemar telah meramalkan kehadirannya berdasarkan beberapa petunjuk yang mereka tangkap.
John Cena juga memberikan petunjuk tentang kerjasama ini dengan memposting tangkapan layar dari permainan Overwatch 2 dalam siaran Twitch di akun Instagram resminya. Walaupun tangkapan layar ini pada pandangan pertama tidak memberikan banyak rincian, ternyata itu berhubungan dengan acara “Overwatch 2 dev hang”.
Blizzard membagikan kabar ini melalui cuplikan singkat yang menampilkan versi karakter The Enigma yang di perankan oleh John Cena. Dalam video tersebut, The Enigma terlihat sedang berfokus di depan komputer, bekerja di bawah bayangan. Ia memperhatikan munculnya omnic di berbagai kota seperti Rio, Gothenburg dan Toronto.
Kemudian, The Enigma memulai transmisi kepada para agen mantan Overwatch, memberikan peringatan tentang invasi yang terjadi dan mengucapkan. “Nih, jawab panggilan ini, para pahlawan. Sekarang waktunya untuk bangkit.” Setelah itu, dia dengan mantap mengangkat penutup kepalanya, dan di depan mata terungkaplah identitas sejati sosok itu: John Cena.
Selain pengumuman tentang kedatangan John Cena sebagai karakter, Blizzard merilis trailer untuk misi cerita yang akan datang di Overwatch 2, serta video pendek yang mengisahkan tentang Sojourn. Dari video tersebut, di informasikan bahwa musim keenam Overwatch 2, berjudul “Invasion,” yang di mulai pada tanggal 10 Agustus 2023.