EVOS Dlar Jadi Aktor? Sosoknya Selalu Muncul Dalam Televisi

EVOS Dlar Jadi Aktor? Sosoknya Selalu Muncul Dalam Televisi

EVOS Dlar merupakan salah satu pro player MLBB asal Filipina menjajakan kakinya menjadi seorang aktor di Indonesia.

Sosok Dlar selalu muncul dalam sebuah iklan televisi untuk produk minuman ringan.

Aktif dalam dunia akting dan tampil beberapa iklan televisi, yuk kenalan lebih jauh tentang member EVOS ini. Seperti apa pengalaman menjadi bintang iklan di Indonesia?

Biodata EVOS Dlar

Profil, Biodata dan Fakta Menarik EVOS Dlar, Pro Player MLBB dari Filipina!  | Dunia Games

Memiliki nama asli Gerald Trinchera, Dlar merupakan pro player MLBB asal Filipina lahir pada 3 September 1999.

Alasan utama Dlar yaitu memilih untuk menjadi pro player Mobile Legends karena untuk membiayai kebutuhan keluarganya di Filipina.

Sebelumnya Dlar bergabung EXP Laner dari tim ONIC PH di Filipina sebelum bergabung dengan EVOS Legends pada September 2022.

Dlar sendiri menyandang sebagai role atau creator yang selama ini belum pernah ada di panggung MPL Indonesia.

Hal tersebut merupakan sebuahprivilege, karena syarat agar pemain bisa melakukan tanding sambil streaming harus menjadi juara terlebih dahulu di EVOS.

Sementara hingga saat ini sejak bergabung dengan EVOS Legends, Dlar belum berhasil menjadi juara dalam turnamen yang ia ikuti.

Evos Dlar Jadi Aktor di Indonesia

Di kutip dari RevivaLTV, Evos Dlar menceritakan pengalamannya menjadi aktor Indonesia melalui wawancaranya dengan Spin PH.

Ia menyebutkan saat karirnya di EVOS Legends sedang terjeda dan tidak aktif bermain, ia diberi kesempatan untuk mencoba bidang lain.

Terjun ke bidang tersebut, Dlar sukses membintangi beberapa iklan dan menjadi aktor di Indonesia.

evos dlar jadi aktor

Dlar sendiri sebenarnya tidak pernah menyangka akan menjadi seorang aktor.

“Sebenernya pengalaman saya itu di mulai pas manager di bidang talent bilang kita akan ada photoshoot sama video shoot,” kata Dlar.

“Terus saya terkejut, tiba-tiba pas udah di venue itu ada set kayak artis. Saya kira itu cuma photoshoot doang, ternyata akting juga,” lanjutnya.

Bersama tiga member EVOS Legends lainnya, Dlar memulai karirnya di industri entertaiment Indonesia.

Meskipun belum ahli dalam berakting, Dlar tak menyangkal bahwa ia senang mendapatkan kesempatan menjajal dunia aktor di Indonesia.

Baca Juga
Iklan HTML
slot slot gacor