Inilah Tanggapan Udil Tentang Kedatangan Rekt
Dengan kedatangan Rekt ke Alter Ego memanaskan bursa transfer Mobile Legends di Indonesia. Musim ini memang sangat benar-benar mengejutkan.
Semua di mulai dengan dari tercetknya sejarah pemain EVOS Legends yang pindah ke RRQ, yaitu Ferxiic. Lalu di lanjutkan dengan kepergian dari Alberttt di sisi sang Raja.
Kini giliran REKT yang menjadi bahan pembicaraan setelah keluar dari masa rehatnya dan memutuskan bergabung dengan Alter Ego untuk mengarungi MPL ID S12.
Kedatangan roamer berpengalaman ini tentu membawa ekspektasi besar, mengingat Alter Ego belum pernah mencicipi rasanya menjadi juara MPL ID.
Meski kedatangan Rekt ke Alter Ego sudah mendengar dari beberapa waktu lalu. Pengumuman resmi kedatangan pemain lama EVOS Legends masih sangat mengejutkan.
Bukan hanya penggemar saja bahkan roster dari Alter Ego semua merasa terkejut dengan salah satu ini. Terutama yaitu Udil.
“Awalnya Ko Delwyn hanya memberi tahu kalo kita bakalan kedatangan roamer berprestasi, dan saya terkejut ketika dia mengatakan bahwa roamer tersebut yaitu Rekt. Rasanya tidak mungkin sekali ada pemain yang pernah juara mau bergabung ke Alter Ego dan bermain dengan kami,” ucap Udil di acara pengenalan roster Alter Ego.
Kedatangan pemain sekelas REKT tentunya diharapkan membawa hal positif pada tim, Udil meyakini jika peluang meraih trofi di musim ini kian besar dengan kedatangan pemegang gelar juara M1 World Championship.
“Ketika bertemu dengan REKT, obrolan kita membuahkan hasil positif. Ini membuat saya merasakan adanya harapan baru untuk Alter Ego meraih prestasi di MPL ID S12,” tegas Udil.
Jangan lupa selalu kunjungi KABARGAMING.COM untuk mengetahui update terbaru lainnya.